Telur Rebus Anti Gompel. Yakin!! Kamu bisa buat Telur Rebus Anti Gompel. Yakin!! memakai 4 bahan dan 4 langkah. Begini cara memasaknya.

Bahan-bahan memasak Telur Rebus Anti Gompel. Yakin!!

  1. Siapkan Bahan:.
  2. Siapkan 4 butir telur.
  3. Siapkan Secukupnya air.
  4. Siapkan 1 sdt garam.

Instruksi untuk membuat Telur Rebus Anti Gompel. Yakin!!

  1. Cuci bersih telur telur. Hati hati jangan sampai retak apalagi pecah ya...
  2. Masukkan telur ke panci, lalu isi air hingga telur benar benar tenggelam. Lalu keluarkan lagi telur, sisihkan di piring. Didihkan air panci tersebut..
  3. Setelah air mendidih. Bubuhi sedikit garam. Aduk. Masukkan telur satu persatu pelan pelan, bisa dibantu dengan sendok agar telur tidak pecah. Ini kuncinya, air harus mendidih dulu ya. Jangan dibarengi dengan air. Tutup panci (ini juga kuncinya, biar uapnya merata di dalam membantu proses perebusan telur). Rebus selama 7-10 menit, gunakan api sedang cenderung kecil. Setelah itu matikan kompor, biarkan panci tetap tertutup selama 10 menit. Jangan dibuka buka apalagi diintip ya..
  4. Setelah 10 menit, buka panci. Ambil telur, sisihkan di mangkok. Tunggu hingga agak dingin. Lalu kupas. Dijamin gampang banget ngupasnya. Ga gompel gompel pula 😉😉 selamat mencoba..

Mudah sekali bukan memasak Telur Rebus Anti Gompel. Yakin!! ini? Selamat mencoba.